Jakarta, repoeblik.com – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Sultan B Najamuddin, memberikan apresiasi tinggi terhadap langkah Presiden terpilih Prabowo Subianto yang memprioritaskan renovasi puluhan ribu gedung sekolah di seluruh Indonesia. Dalam langkah strategisnya, Prabowo meminta Kementerian Keuangan untuk menganggarkan dana khusus guna memperbaiki dan meremajakan fasilitas pendidikan yang ada.
Menurut Sultan, kebijakan ini mencerminkan komitmen Prabowo terhadap pengembangan sumber daya manusia, terutama dalam sektor pendidikan. Fasilitas pendidikan yang memadai adalah salah satu elemen penting yang sering dikeluhkan oleh pengelola sekolah di berbagai daerah. Sultan menilai langkah ini akan memberikan dampak positif yang signifikan terhadap kualitas pendidikan di Indonesia.
“Kami mengapresiasi dan respect terhadap political will Pak Prabowo sebagai presiden terpilih pada isu pendidikan dan pengembangan SDM di daerah. Untuk menghasilkan SDM yang berkualitas, tentu harus ditunjang dengan fasilitas pendidikan yang memadai dan aman,” ujar Sultan dalam keterangan resminya pada Rabu, 28 Agustus 2024.