Di akhir acara, Bapak Sari, seorang warga Karya Bakti, menyampaikan permohonan kepada Rustam Efendi dengan penuh haru, agar memperhatikan jembatan penghubung antara Kelurahan Karya Bakti dan Kelurahan Dempo yang kondisinya sangat memprihatinkan. Jembatan tersebut, yang telah puluhan tahun tidak diperbaiki, kini mulai rapuh dan membahayakan warga yang melintasinya.
Menanggapi permintaan tersebut, Rustam Efendi berjanji untuk memasukkan perbaikan jembatan ini sebagai salah satu prioritas mereka jika terpilih. “Kami akan memperbaiki jembatan ini, dan mohon ingatkan kami jika dipercaya menjadi pemimpin Kota Lubuklinggau,” tutupnya.