Sambut baik kunjungan rekan – rekan Media Independen Online (MIO) di sekretariat Bawaslu Kota Bengkulu. Pada Senin (4/9/23) pagi.
Anggota Bawaslu Kota Bengkulu Kordiv Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat, Leka Yunita Sari menyampaikan ucapan terimakasih atas silaturahmi dan kunjungan rekan – rekan Pers dari MIO.
“Pada dasarnya Bawaslu Kota Bengkulu terbuka dalam bermitra dan membangun silaturahmi dengan semua pihak, apa lagi dengan rekan – rekan Pers yang merupakan bagian penting dalam pilar demokrasi.” Katanya.
Diketahui, Media Independen Online (MIO) adalah organisasi pers yang mewadahi bagi perusahaan – perusahaan berbasis online di Indonesia.
Adapun anggota MIO yang menyempatkan hadir di antaranya Ketua DPW MIO Provinsi Bengkulu Evanisah, Wakil Sekretaris Hasnul Kasdi, Wakil Ketua II Aminudin, Ketua Bidang Pendidikan Khasanah, dan satu (1) orang anggota.
Dalam kesempatan yang sama, Pihak MIO Bengkulu siap terlibat dalam agenda pengawasan Pemilu.
“Kita siap menjadi Mitra Bawaslu untuk mensosialisasikan agar Pemilu dapat berjalan dengan baik, jujur, dan adil.” Jelas Ketua DPW MIO Provinsi Bengkulu Evanisah.
MIO Bengkulu juga berharap, agar forum dari media terkait Pemilih Cerdas harus dilakukan karena itu sangat berguna bagi masyarakat.
Dalam kesempatan ini kedua belah pihak juga menyempatkan berdiskusi terkait alat peraga sosialisasi yang sudah marak ditengah masyarakat, termasuk kampanye di tempat pendidikan, dan money politik.
Kedua belah pihak juga memiliki pemahaman yang sama, untuk sama – sama menegakkan Pemilu yang LUBER dan JURDIL.