Alaku
BengkuluBerita Terkini

Wagub Mian Tinjau Infrastruktur dan Sidak PMKS, Pemprov Bengkulu Gerak Cepat Respons Keluhan Petani

Wagub Mian Tinjau Infrastruktur dan Sidak PMKS, Pemprov Bengkulu Gerak Cepat Respons Keluhan Petani
Wagub Mian Tinjau Infrastruktur dan Sidak PMKS, Pemprov Bengkulu Gerak Cepat Respons Keluhan Petani

Bengkulu Utara – Dalam rangka percepatan pembangunan infrastruktur, Wakil Gubernur Bengkulu, Mian meninjau langsung kondisi jalan dan jembatan yang menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi Bengkulu. Kegiatan ini berlangsung di Kecamatan Marga Sakti Sebelat, Kabupaten Bengkulu Utara, pada Rabu (9/4).

Peninjauan dimulai dari Desa Air Muring hingga Tugu Garuda, mencakup jalan sepanjang 32 kilometer yang seluruhnya berada di bawah kewenangan Provinsi. Meski sebagian ruas telah diperbaiki, Mian menyoroti kebutuhan mendesak terhadap pembangunan sejumlah jembatan di sepanjang jalur tersebut.

“Kita akan koordinasikan dengan Gubernur agar pembangunan jembatan masuk ke dalam rencana kerja tahun 2025. Ini penting untuk memperlancar akses dan mendukung aktivitas masyarakat,” jelasnya.

Di hari yang sama, Wagub Mian juga melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pabrik Minyak Kelapa Sawit (PMKS) PT Alno Agro Utama Sumindo Oil, merespons keluhan petani soal harga Tandan Buah Segar (TBS) yang belum sesuai ketentuan.

Exit mobile version