Lubuk Linggau – Suasana penuh semangat di Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, saat tim pemenangan menyambut kedatangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lubuk Linggau, H. Rachmat Hidayat dan H. Rustam Efendi. Kegiatan kampanye dialogis berlangsung di lapangan Jalan Kenanga 2, Gang Suhada, Minggu (20/10/2024) sore, dihadiri oleh warga dan tokoh-tokoh masyarakat setempat yang antusias menyuarakan dukungan.
Acara ini turut dihadiri Ketua Tim Pemenangan H. Eddy Syahputra, Ketua Partai Koalisi Taufik Siswanto, Ketua Partai Hanura Lubuklinggau Fery Anggriawan, Ketua DPD PKS Suhada, Ustad H. Fahrurozi, serta Ketua DPC Partai NasDem Lubuk Linggau Utara II Wawan Agus Salim. Kehadiran Yoppy-Rustam di tengah-tengah masyarakat membawa harapan baru akan perubahan untuk kota yang lebih baik.
Dalam pidatonya, Yoppy mengucapkan terima kasih atas dukungan dan partisipasi warga dalam kampanye ini. Dia menegaskan bahwa pencalonan dirinya bersama Rustam bukan sekadar ambisi politik, tetapi murni untuk membawa manfaat nyata bagi masyarakat Lubuk Linggau. “Kami maju untuk membawa perubahan yang lebih baik, bukan untuk mendatangkan mudarat. Kami ingin berbuat dan bermanfaat bagi masyarakat,” ucapnya penuh keyakinan.