Alaku
Berita TerkiniKejadian

BPOM RI Telusuri Produk La Roche Posay yang Ditarik di AS

BPOM RI Telusuri Produk La Roche Posay yang Ditarik di AS
BPOM RI Telusuri Produk La Roche Posay yang Ditarik di AS / foto dok 1000 logo

Jakarta – Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM RI), Taruna Ikrar, menanggapi penarikan produk La Roche Posay yang mengandung benzoyl peroxide terkontaminasi benzena di Amerika Serikat. Produk tersebut ditarik secara sukarela oleh perusahaan setelah uji lab dari Food and Drug Administration (FDA) menunjukkan hasil positif mengandung benzena.

Taruna menyatakan bahwa BPOM Indonesia akan melakukan pengujian dan penelusuran terhadap laporan terkait. Namun, ia belum dapat memastikan apakah produk La Roche Posay yang beredar di Indonesia berasal dari batch dan distribusi yang sama dengan produk yang ditarik di Amerika Serikat.

“Kita melakukan penelusuran, hal-hal yang ditarik kalau di negeri kita tentu kita akan melakukan juga sesuai dengan aturan yang ada,” ujar Taruna kepada detikcom saat ditemui di salah satu gudang e-commerce, Jl Dewi Sartika, Cawang, Jakarta Timur, dilansir dari detikcom, Selasa (17/2/2025).

Klarifikasi dari La Roche Posay Indonesia

Secara terpisah, La Roche Posay Indonesia memastikan bahwa penarikan produk Effaclar Duo Dual Action Benzoyl Peroxide Acne Spot Treatment di Amerika Serikat tidak berkaitan dengan produk yang beredar di Indonesia.

Exit mobile version