Bengkulu Tengah – Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Tengah telah menyiapkan 11 dapur umum guna mendukung Program Makan Bergizi Gratis. Program ini masih menunggu regulasi dari pemerintah pusat, namun persiapan di tingkat daerah telah dilakukan agar segera diimplementasikan begitu aturan resmi diterbitkan.
Dapur Umum Tersebar di 11 Kecamatan
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Bengkulu Tengah, Hartoni Agus Satria, SE, ME, menyampaikan bahwa dapur umum akan tersebar di 11 kecamatan.
“Setiap kecamatan akan memiliki satu dapur umum yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), dengan target menyediakan 3.000 paket makan bergizi gratis untuk anak-anak sekolah, mulai dari tingkat TK, SD, hingga SMA,” ujarnya, Kamis (6/2/2025).
Hartoni juga menjelaskan bahwa pihaknya masih menunggu regulasi dan instruksi dari Kementerian Badan Gizi Nasional agar pelaksanaan program berjalan sesuai kebijakan pemerintah pusat.
Peran BUMDes dalam Ketahanan Pangan
Selain menyediakan makanan bergizi, Hartoni menegaskan bahwa BUMDes di setiap desa harus berperan aktif dalam menjaga ketahanan pangan daerah.