Bengkulu – Alat peraga kampanye pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu, Helmi-Mian, yang terpasang di lokasi Simpang Harapan, Kota Bengkulu, menjadi sasaran perusakan. Kejadian tersebut terjadi pada siang hari dan direkam oleh seorang pengendara. Dalam video berdurasi 11 detik itu, terlihat seseorang yang mengenakan kerudung merah muda, baju berwarna krem, dan celana panjang merah dengan membawa bungkusan mirip tas berwarna hitam.
Dari sosok yang terekam dalam video tersebut, pelaku diperkirakan menggunakan kostum badut. Melihat tenaga yang digunakan saat merobohkan alat peraga kampanye Helmi-Mian, pelaku kemungkinan seorang laki-laki.
Alat Peraga Dirusak Secara Terorganisir
Alat peraga kampanye pasangan Helmi-Mian dipasang di median jalan, berdampingan dengan atribut partai politik Golkar dan PKS. Menurut Riswan, Kepala Sekretariat Partai Amanat Nasional, perusakan ini membuktikan bahwa pasangan Helmi-Mian memiliki dukungan dan cinta dari masyarakat. “Ini adalah aksi dari orang yang sayang dan cinta dengan pasangan Helmi-Mian untuk menjadi Gubernur Baru Bengkulu,” ungkap Riswan.