Liverpool Tersingkir dari Piala FA, Arne Slot: Menyakitkan

Kekalahan ini menjadi yang keempat bagi Liverpool di semua ajang musim ini, sekaligus mengubur mimpi mereka untuk meraih Quadruple.
Liverpool Tersingkir, Arne Slot: Hasil yang Menyakitkan
Arne Slot tak bisa menyembunyikan kekecewaannya atas hasil ini. Ia menilai para pemain sudah bekerja keras, namun kurang efektif dalam menciptakan peluang dan mencetak gol.
“Para pemain terus berjuang sampai akhir. Mereka tidak ada masalah dengan kerja keras. Mereka bekerja begitu keras, tapi tidak mampu mencetak gol pembuka serta memanfaatkan peluang,” ujar Slot kepada BBC Sport.
“Hasil ini sangat menyakitkan bagi semua yang berhubungan dengan Liverpool – fans, saya, dan pemain. Kami semua ingin melaju sejauh mungkin di Piala FA. Ini adalah pukulan telak bagi kami.”
Dengan kekalahan ini, Liverpool harus segera bangkit dan mengalihkan fokus mereka ke kompetisi lain yang masih berlangsung.