Alaku
Alaku
Alaku
Berita Terkini

Indra Sjafri Umumkan 23 Pemain Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

×

Indra Sjafri Umumkan 23 Pemain Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Sebarkan artikel ini
Indra Sjafri Umumkan 23 Pemain Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
Indra Sjafri Umumkan 23 Pemain Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 / foto properti PSSI

Jakarta Pelatih Tim U-20 Indonesia, Indra Sjafri, resmi mengumumkan 23 pemain yang akan memperkuat Garuda Nusantara di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Turnamen ini akan digelar di Stadion Madya, Jakarta, mulai 25 hingga 29 September 2024. Indonesia yang tergabung dalam Grup F akan menghadapi Maladewa, Timor Leste, dan Yaman dalam laga penentuan menuju Piala Asia U-20 2025 di China.

Indonesia akan menghadapi Maladewa pada laga pembuka pada Rabu (25/9), kemudian Timor Leste pada Jumat (27/9), dan terakhir melawan Yaman pada Minggu (29/9). Indra Sjafri berharap anak asuhnya dapat mengulang kesuksesan serupa seperti di Piala Asia U-19 pada 2014, di mana ia berhasil membawa Indonesia lolos sebagai juara grup dengan mengalahkan Korea Selatan.

“Setelah pencapaian yang baik di Piala AFF U-19, target berikutnya adalah lolos dari kualifikasi Piala Asia U-20. Semoga kita bisa mengulang kesuksesan dan lolos ke Piala Asia U-20 2025 di China,” ujar Indra Sjafri. Dia menambahkan bahwa tim telah menjalani pemusatan latihan di Bali dan Jakarta yang membuat skuat semakin kompak.

Baca Juga:  Pertemuan Tiga Bacawapres Kembali Diundur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *